Great Wall Motor (GWM) mengungkap waktu peluncuran calon model ketiga mereka di Indonesia, Haval Jolion hybrid, yang sekelas dengan Honda HR-V maupun Toyota Yaris Cross.
Pada akhir pekan lalu, dalam BCA Expoversary 2024, GWM mengungkap harga spesial dua model pertama mereka di Tanah Air yakni Haval H6 hybrid dan Tank 500 hybrid. Peluncuran maupun pengumuman harga resmi dari pesaing Honda CR-V maupun Toyota Land Cruiser itu sendiri direncanakan berlangsung pada 21 Maret 2024.
GWM setelah itu sudah memastikan rencana memasarkan Haval Jolion, kemudian Ora 03. Menurut eksekutif agen pemegang merek (APM) GWM di Indonesia, Haval Jolion ingin mereka ‘lepas’ ke pasar pada paruh kedua 2024.
“Penginnya (meluncurkan Haval Jolion) di semester kedua (2024),” ungkap Marketing Director PT Inchcape Indomobil Energi Baru (IIEB) Hari Arifianto dalam BCA Expoversary 2024 yang berlangsung pada 1-3 Maret kemarin di Serpong, Tangerang.
Sekadar informasi, GWM adalah pabrikan otomotif asal China yang pertama kali memperlihatkan diri ke publik negeri ini dalam Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023. Mereka ingin mulai melakukan peluncuran dan penjualan pada akhir kuartal satu 2024.
Ada tiga sub-brand (merek) yang ingin GWM rilis di Indonesia tahun ini yaitu Haval, Tank, dan Ora. Haval merupakan merek untuk sport utility vehicle (SUV) atau pun crossover urban dan Tank berisikan model-model SUV mewah.
Ora, di sisi lain, ialah merek untuk model-model yang mengusung teknologi mobil listrik murni (battery electric vehicle/BEV).
Saham IIEB sebagai APM GWM di Indonesia dimiliki oleh Inchcape Group (70 persen) dan Indomobil Group (30 persen). Keduanya sebelum ini juga membeli APM dan pabrik Mercedes-Benz di Indonesia yang berlokasi di Wanaherang, Bogor.
GWM pun berencana melakukan perakitan lokal dengan menggunakan pabrik Wanaherang. Haval H6 hybrid akan menjadi model pertama yang diproduksi di sana mulai semester kedua 2024.
Hari berharap Haval Jolion hybrid kelak juga bisa dirakit lokal. Meski begitu, ia belum bisa memastikannya.
“Tentu semuanya inspirasinya adalah bisa dirakit lokal karena, kan, hal itu akan memberikan benefit dari sisi pricing (penentuan harga). Tapi, belum ditentukan,” ujar dia.
Haval Jolion hybrid nantinya akan mengisi segmen compact SUV B-segment. Sekarang, segmen itu diisi oleh model-model seperti HR-V, Hyundai Creta, Mitsubishi XForce, dan Yaris Cross. [Xan]