Home Hukum & Kriminal Puluhan Senpi Anggota Polres Gresik Disidak Ada Apa?

Puluhan Senpi Anggota Polres Gresik Disidak Ada Apa?

0

Gresik (beritajatim.com) – Puluhan senjata api (senpi) yang dipegang anggota Polres Gresik tiba-tiba disidak. Sidak ini dipimpin langsung oleh Kabaglog Kompol Nur Amin didampingi Kasi Propam Ipda Munif.

Senjata api yang dipegang oleh anggota yang sedang bertugas diperiksa secara menyeluruh, mulai dari kelengkapan surat-surat hingga kondisi fisik senjata itu sendiri. Pemeriksaan ini dilakukan dengan tujuan untuk memastikan bahwa senjata api yang digunakan oleh para petugas dalam keadaan baik, aman, terawat, dan digunakan sesuai dengan prosedur yang berlaku.

Kapolres Gresik, AKBP Adhitya Panji Anom, menjelaskan bahwa sidak ini merupakan bagian dari upaya untuk meningkatkan disiplin dan profesionalisme para personel Polres Gresik dalam penggunaan senjata api.

“Senjata api merupakan alat yang sangat penting bagi Polri dalam menjalankan tugasnya. Oleh karena itu, kami perlu memastikan bahwa senjata api tersebut selalu dalam kondisi siap pakai dan digunakan dengan penuh tanggung jawab,” kata Kapolres, Jumat (5/7/2024).

Ia juga menegaskan bahwa selain pemeriksaan fisik, pemegang senjata api juga harus menunjukkan surat izin kepemilikan senjata api (SIMK) yang masih berlaku.

“Kami tidak akan mentolerir adanya pelanggaran terkait penggunaan senjata api oleh anggota yang sedang bertugas,” tambahnya.

Perwira Polri ini mengatakan bahwa sidak senjata api ini diharapkan dapat mengurangi kemungkinan penyalahgunaan senjata api oleh para personel Polres Gresik, sehingga citra keamanan dan kenyamanan masyarakat tetap terjaga.

“Pemeriksaan terhadap senjata api akan terus dilakukan secara berkala dan tidak hanya berhenti sampai disini,” ujarnya. (dny/ian)

Source link

Exit mobile version