Susunan Pemain Timnas Indonesia U-23 vs Timnas Irak U-23: Rafael Struick Starter! Foto: Dok PSSI
loading…
Susunan pemain Timnas Indonesia U-23 vs Irak U-23 di laga perebutan tempat ketiga di Piala Asia U-23 2024 akan dibahas di artikel ini. Pelatih Shin Tae-yong memasang Rafael Struick sebagai starter. Timnas Irak akan menghadapi Timnas Indonesia U-23 dalam perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024. Laga nanti akan berlangsung di Abdullah bin Nasser bin Khalifa Stadium, Kamis (2/5/2024) malam WIB.
Pemenangan dalam laga nanti akan keluar sebagai juara ketiga Piala Asia U-23 2024. Selain itu, Timnas Indonesia U-23 atau Irak akan menemani Jepang dan Uzbekistan ke Olimpiade Paris 2024.
Sementara jika gagal mendapatkan posisi ketiga Piala Asia U-23 2024, Timnas Indonesia U-23 dan Irak masih memiliki satu kesempatan lagi mendapatkan tiket Olimpiade Paris 2024. Sebab, salah satu dari mereka harus bisa mengalahkan Guinea di babak playoff Olimpiade Paris 2024.
Shin Tae-yong memainkan Rafael Struick sebagai starter. Penyerang naturalisasi itu kembali memperkuat Garuda Muda setelah sebelumnya absen akibat akumulasi kartu.
Berikut susunan pemain Indonesia vs Irak
Timnas Indonesia U-23 XI (4-3-3): Ernando Ari (PG); Ilham Rio, Muhammad Ferarri, Justin Hubner, Pratama Arhan; Marselino Ferdinan, Ivar Jenner, Nathan Tjoe-A-On; Jeam Kelly Sroyer, Rafael Struick, Witan Sulaeman.
Timnas Irak U-23 XI (4-3-3): Hussein Hasan (PG); Mustafa Saadoun, Josef Baiz, Zaid Tahseen, Ahmed Hasan; Ali Jasim, Muntadher Mohammed, Karrar Mohammed Ali; Ridha Fadil, Azad Klouri, Nihad Mohammed. (sto)