Wednesday, December 11, 2024

5 Fakta Penting Ford Everest Limited Edition 2024, Bikin Fortuner dan Pajero Sport Kalah Bengis – Panduan Pembeli

Share

Ford Motor Company melalui distributor resminya RMA Indonesia turut meramaikan ajang Gaikindo Jakarta Auto Week 2024 dengan merilis Ford Everest Limited Edition. Ini menjadi seri tertinggi dari Next-Gen Ford Everest, dan bisa dikatakan merupakan all-rounder di dunia SUV.

Bicara harga, RMA Indonesia selaku distributor resmi Ford melepas Next-Gen Ford Everest Titanium 4×4 A/T Limited Edition di angka Rp1.024.000.000.

Ford Everest 2024 memiliki desain eksterior yang tangguh dan maskulin, sehingga memberikan kesan tangguh dan siap menjelajah. Everest menjadi pilihan menarik bagi mereka yang mencari kendaraan yang dapat diandalkan di jalur off-road maupun di jalan raya.

Ford Everest ideal sebagai SUV harian karena memiliki konfigurasi tempat duduk 7 seater yang fleksibel, serta ruang  kargo  yang  luas  untuk  membawa  barang  bawaan. Pada edisi terbatas ini mendapat aksesoris Hamer mencakup front bumper, front grille, power rotary step yang dilengkapi lampu LED, dan under protection plates.

Ford Everest Titanium 4×4 A/T Limited Edition tidak hanya memberikan kesan tangguh tapi juga memberikan kenyamanan dan kepraktisan saat berpetualang di medan terjal. 

Lantas, apa saja hal menarik dari edisi terbatas Ford Everest yang meluncur di GJAW 2024 ini? Berikut ini ulasannya. 

1. Dibangun dari Platform yang Kokoh Untuk Kebutuhan Berpetualang

Ford Everest Titanium 4×4 A/T Limited Edition menggunakan material baja berkekuatan tinggi, aluminium alloy, dan komposit, menghasilkan bobot yang ringan dan daya tahan jangka panjang dengan desain  yang  gagah  dan  modern. 

Next-Gen Ford Everest Titanium 4×4 A/T Limited Edition memberikan kombinasi sempurna dari kekuatan, kenyamanan, dan kemewahan, cocok dengan gaya hidup masyarakat yang gemar berpetualang ke daerah terpencil.

2. Spesifikasi dengan Torsi yang Perkasa di Medan Terjal

Ford Everest Titanium telah dibekali mesin yang sesuai dengan kebutuhan semua orang. 2.0 L Bi-Turbo menghasilkan tenaga yang tangguh dan hemat bahan bakar sebesar 210 Ps dan torsi 500 Nm.

Tenaganya didistribusikan melalui transmisi 10-speed SelectShift automatic transmission, yang mampu mereduksi gap tenaga di antara gear-gear, mengantarkan respons akselerasi yang lebih mulus, sehingga tarikan. Teknologi e-shifter pada transmisi Ford Everest memberikan kontrol penuh yang canggih saat perpindahan gigi yang semakin halus dan presisi.

Ford Everest Titanium juga memiliki Selectable Drive Modes, yang menghadirkan fleksibilitas mode berkendara sesuai kebutuhan seperti: normal, eco, tow/haul, slippery, mud & ruts, dan sand. SUV medium ini telah didukung sistem penggerak empat roda (4WD) yang memungkinkan Everest Titanium menghadapi berbagai jenis medan, dari jalanan kota hingga rute off-road yang terjal.

3. Next-Gen Ford Everest Titanium 4×4 A/T Limited Edition Dibekali Fitur Terkini

SUV premium ini dibekali dengan berbagai teknologi dan fitur terkini, serupa dengan unit Ford Everest Titanium reguler. Kelengkapannya mencakup panoramic moonroof, adaptive cruise control, 12 inch infotainment system, wireless charging, electric parking brake, 360 camera, serta berbagai fitur keamanan canggih.

Sistem audio premium dari Bang & Olufsen dengan 10 speaker memastikan kualitas suara memukau, memberikan pengalaman audio yang memanjakan telinga selama perjalanan.

Menariknya, head unit layar sentuh Everest juga bisa menjadi pusat kontrol off-road melalui Off-road Sync Screen. Layarnya menampilkan fitur-fitur spesial offroad seperti indikasi driving line dan lock differential, steering angle, pitch and roll angle, dan prediksi hamparan trek.

Terdapat kamera 360º yang menampilkan perspektif jalur dari medan yang akan dilalui yang dipindai kamera depan. Pada konsol tengahnya, terdapat tombol Electric Parking Brake (EPB), berbagai tombol fitur keselamatan dan mode berkendara menyesuaikan kondisi jalan.

Ford Everest Titanium memiliki Wireless Charging Pad yang dapat langsung mengisi daya ponsel secara nirkabel. Tak cuma itu, tersedia USB pada baris depan dan kedua. Terdapat juga soket 12V di baris ketiga dan area bagasi dengan inverter 400W di bagian belakang untuk menggunakan peralatan ketika berpetualang.

4. Didukung Fitur Keselamatan Terbaik

Lini model edisi terbatas dari Ford Everest Titanium memiliki kelengkapan fitur keselamatan serupa dengan model reguler yang telah dijual sebelumnya. SUV dengan tampilan cadas tersebut dibekali beragam fitur keselamatan modern dan terbaik dikelasnya. Berbagai teknologi terbaru yang disematkan pada kendaraan ini, dimana pada Passive Safety menyediakan 7 airbags, side curtain airbag pada ketiga baris kabin, dan Post-Collision Braking.

Selanjutnya pada Advanced Safety mencakup Pre-Collision Assist, Evasive Steer Assist, dan Reverse Brake Assist. Berikut ini cara kerja dari fitur tersebut:

Blind Spot Information System with Cross Traffic Alert

Fitur ini memantau area blind spot dan memberikan peringatan kepada pengemudi untuk mencegah kecelakaan dengan mendeteksi kendaraan lain pada blind spot pengemudi saat akan berpindah jalur.

Evasive Steer Assist

Fitur ini membantu pengemudi menghindari objek di depan kendaraan dengan memberikan dukungan pada kemudi saat pengemudi melakukan gerakan menghindar mendadak.

Pre-Collision Assist

Sistem ini membantu mencegah atau mengurangi dampak kecelakaan dengan memberikan peringatan dini.Jika diperlukan, sistem pada kendaraan secara otomatis melakukan pengereman untuk menghindari tabrakan.

Active Park Assist 2.0

Fitur ini memungkinkan mobil terparkir secara otomatis tanpa perlu pengemudi menginjak pedal gas dan rem selama proses parkir berlangsung. Teknologi versi 2.0 memungkinkan sistem pada kendaraan menentukan dan memperhitungkan posisi parkir yang benar-benar ideal, termasuk apakah memungkinkan ada ruang untuk membuka semua pintu.

Lane Keeping System with Road Edge Detection

Fitur ini memungkinkan kendaraan terus berada pada lajur saat melaju konstan. Selagi berjalan, sensor akan memantau apakah pengemudi melenceng dari lajur semula. 

Sensor juga dapat memperhitungkan risiko kemungkinan ada gangguan objek lain yang tiba-tiba melintas ke wilayah lajur kendaraan.

Intelligent Adaptive Cruise Control with Lane Centring

Teknologi ini merupakan pengembangan dari sistem cruise control, yang menambahkan kerja sensor serta radar guna membuat laju kendaraan dapat menyesuaikan dengan kecepatan kendaraan di depannya.

Reverse Brake Assist

Teknologi ini mengaktifkan pengereman secara otomatis saat kendaraan mendeteksi adanya objek di belakang saat mundur. Asistensi tersebut bisa membantu mencegah kecelakaan ketika parkir atau keluar dari tempat sempit yang tidak terpantau kamera atau pandangan pengemudi.

5. Penampilan yang Makin Sangar dengan Paket Aksesoris

 

Ford Everest Titanium Limited Edition tampil dengan desain yang maskulin dan tangguh, memancarkan aura kekuatan, dengan grille depan yang tegas, lampu LED modern, dan garis-garis tegas yang mengalir di sepanjang bodinya.

Pada sisi fascia, dicirikan dengan C-Clamp Headlamps sebagai lampu utama yang mengapit grille bagian depan untuk menegaskan ketangguhan. Headlamp berteknologi LED projector ini berbentuk vertikal, diapit dengan DRL beraksen huruf C.

Pada edisi terbatas kali ini, Ford Everest Titanium menggunakan ban BF Goodrich All Terrain dengan profil ala mobil off road. aksesoris Hamer mencakup front bumper, front grille, power rotary step yang dilengkapi lampu LED, dan under protection plates membuatnya tampil beda dan terkesan cadas.

Aksesoris tersebut menjadikan Next-Gen Ford Everest Titanium Limited Edition tampil semakin sporty dan tangguh melewati berbagai medan terjal. Tak cuma mengandalkan penampilan, Ford Everest memiliki kemampuan 800 mm Water Wading. Artinya, line up Everest memiliki kemampuan yang luar biasa dalam menerjang genangan setinggi 800 mm.

(YS)

Source link

Baca Lainnya

Semua Berita