Malaka, NTT, deliknews – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Kabupaten Malaka mulai menetapkan sikap yang tegas menjelang Pilkada Malaka 2024. NasDem Malaka akan memecat kader partainya jika tidak loyal terhadap perjuangan, keputusan, dan perintah partai.
“Akan ada sanksi organisasi bagi kader yang tidak loyal terhadap Keputusan dan perintah partai. Karena dalam Pilkada Malaka ini, yang maju harus merupakan kader sejati, dan Ketua DPD NasDem Malaka,” kata Fredirikus Seran, Sekretaris DPD NasDem Malaka.
Oleh karena itu, kata Fredirikus, tidak ada alasan bagi kader NasDem, terutama anggota Fraksi Partai NasDem DPRD Malaka, untuk diam dan mengkhianati, memberikan dukungan, atau bekerja untuk memenangkan pasangan lain dalam Pilkada Malaka. Fraksi NasDem sebagai perpanjangan tangan partai politik harus bekerja dengan lurus, tunduk, dan taat pada keputusan dan perintah partai.
Hal ini didasarkan pada keputusan Partai NasDem yang mendukung pasangan calon Bupati, Dr. Simon Nahak, SH, MH, dan wakil bupati, Felix Bere Nahak, S.Pt dengan tagline SN-FBN dalam Pilkada Malaka.
“Secara khusus, kepada salah satu anggota fraksi, Drs. Petrus Bria Seran, MM, yang memiliki hubungan keluarga dengan salah satu rival SN-FBN dalam Pilkada ini. Partai telah memberikan surat melalui penandatanganan Pakta Integritas kepada yang bersangkutan dengan meterai. Tentu saja, beliau akan memahami dan akan menjalankannya sesuai perintah,” jelasnya.
Dinyatakan pula, jika ada dugaan pelanggaran terhadap Pakta integritas dan dapat dibuktikan, maka partai akan bertindak tegas terhadap yang bersangkutan. Partai akan mengikuti pakta integritas dengan tegas dan memerintahkan agar setiap individu harus memenangkan pasangan SN-FBN di masing-masing TPS, desa, kecamatan, dan daerah pemilihan masing-masing. (tim)